9 Agustus 2021

Heroes of Order & Chaos - Game MOBA Pertama di Smartphone Yang Wajib Dimainkan

GAME ANDROID - Saat ini banyak sekali genre game yang masuk di Google Play Store. Dengan semakin banyaknya genre game yang tersedia ini tentu para pengguna smartphone android semakin kesulitan untuk menentukan game mana yang cocok untuk dimainkan. 

Salah satu game unik yang baru saja hadir di perangkat android ialah game MOBA. Game yang mampu mendatangkan keseruan layaknya DOTA 2 pada PC ini ternyata merupakan game online besutan Gameloft. Nama dari game tersebut ialah Heroes of Order & Chaos.

Penasaran seperti apa keseruan game MOBA pertama di perangkat android? 

Heroes of Order & Chaos

 

Berikut keseruan dan firut unik yang terdapat dalam game Heroes of Order & Chaos.

Game MOBA Dengan Gameplay Yang Sangat Menakjubkan

Heroes of Order & Chaos hadir dengan mengusung gameplay yang sangat menakjubkan. Game ini akan mengajak para pemainnya untuk terus bekerjasama demi mengalahkan para monster jahat yang ada dalam game ini. 

Selain itu para pemain juga bisa bertarung secara solo pada peta 3v3 dan 5v5 yang telah disediakan. Banyak hal yang akan pemain temui dari game ini mulai dari musuh yang kuat, lawan yang menakutkan, hingga rahasia-rahasia game yang jarang diketahui banyak orang. 

Pilih Karakter Andalan Kamu

Heroes of Order & Chaos hadir dilengkapi dengan 57 jagoan unik yang siap untuk dimainkan. Dengan banyaknya jagoan yang tersedia dalam game ini, para pemain bisa memilih sebuah karakter yang cocok dengan kepribadiannya. 

Beberapa karakter yang bisa dipilih antara lain para petarung dari jarak dekat hingga seorang penyihir jahat yang mematikan. Tunggu apalagi, segera download dan pilih karakter andalan kamu!

Jagoan Gratis Setiap Hari

Game ini juga menghadirkan beberapa karakter kuat yang bisa dinikmati oleh pemain setiap hari. Nantinya para pemain bisa menggunakan karakter gratis yang ada hanya dalam waktu sehari. 

Keesokan harinya para pemain juga mendapatkan karakter berbeda yang bisa digunakan. Hal ini sengaja dilakukan Gameloft untuk memberikan pengalaman game MOBA yang menantang pada perangkat android.

Kalahkan Musuh Yang Ada Dengan Jurus Andalan

Setiap karakter yang terdapat dalam game ini memiliki jurus andalan yang bisa diupgrade ke tingkat yang lebih tinggi lagi. Karakter yang terdapat dalam game ini juga bisa dilengkapi dengan senjata-senjata yang lebih mematikan lagi dengan cara mengupgrade atau membelinya pada menu shop. 

Semakin tinggi level hero, jurus, dan senjata yang kamu miliki, maka seluruh musuh yang ada akan muah untuk dikalahkan.

Mode Spektator Yang Mendunia

Mode Spektator merupakan suatu mode pertarungan yang bisa disaksikan oleh semua orang. Keunggulan yang terdapat dalam mode ini ialah kita bisa menyaksikan teman bertarung secara langsung sehingga kita bisa mengevaluasi kekuatan musuh. 

Keunggulan lainnya ialah tampilan pertarungan yang tampak pada mode ini sangat menakjubkan, hal ini berkat mode spectator sudah menggukan kamera dinamis.

Itulah fitur menarik yang terdapat dalam serial game MOBA Heroes of Order & Chaos. Game MOBA sendiri adalah merupakan perpaduan sempurna dari RPG dan RTS yang digabungkan dalam multiplayer PvP.

artikel lainnya:

 

3 komentar