22 April 2021

Aplikasi Asisten Pribadi Android Yang Menarik

Dengan kehadirannya aplikasi asisten pribadi pada smartphone biasanya akan memberikan suatu pengalaman baru untuk para penggunanya. Hanya dengan suara, maka asisten pribad Android akan dapat menyelesaikan suatu pekerjaan yang sederhana, misalnya saja mengingatkan jadwal,mencari kontak  telepon atau  navigasi jalan.

Pada awalnya, aplikasi asisten pribadi hanya diadopsi oleh perangkat iOS melalui Siri. Namun seiring perkembangan zaman, aplikasi sejenis memang sudah banyak tersedia untuk perangkat Android.

Aplikasi Asisten Pribadi Android

 

Nah berikut ini ada beberapa  

Aplikasi asisten pribadi Android yang menarik.

Google Now

Aplikasi asisten pribadi Android yang menarik pertama adalah Google Now. Merupakan sebuah aplikasi asisten pribadi yang perlu digunakan oleh semua para pengguna Android. Google Now sendiri hadir dengan berbagai macam kemampuan untuk dapat membantu para pengguna smartphone, misalnya untuk  mencari informasi tempat – tempat yang akan dikunjungi hanya dengan memanggil “OK Google”.

Sejauh ini, Google memang secara terus menerus memperbaharui  Google Now yang mana lebih banyak  fungsi yang bisa dilakukannya. Nah jika kamu menggunakan sebuah perangkat Android yang sudah dilengkapi dengan layanan Google Play Store, hal ini memungkinkan aplikasi Google Now sudah terpsang sehingga halnya perlu mengaktifkannya. Namun jika belum tersedia kamu bisa menginstalnya terlebih dahulu.

Google Allo

Walaupun Google Allo merupakan suatu aplikasi chat, namun Google Allo ini sudah terintegrasi dengan berbagai macam fitur Google Assistant yang mana dapat melakukan berbagai macam tugas, seperti halnya menginformasikan waktu, menjawab pertanyaan, melakukan pencarian, menambahkan catatan pada kalender dan masih banyak lagi lainnnya.

AIVC (Alice)

Nah aplikasi asisten pribadi Android yang menarik selanjutnya yang bisa kamu coba adalah AIVC (Alice). Ini merupakan suatu asisten pribadi Android yang mana memiliki kemampuan untuk dapat mengerjakan suatu perintah yang sederhana seperti halnya menjalankan aplikasi, melihat waktu, melihat cuaaca, kalender, mengetahui informasi saham dan menjalankan berbagai macam fitur standar seperti halnya mengirim SMS, navigasi dan melakukan sebuah aplikasi panggilan telepon. Jadi untuk  kamu yang memerlukan sebuah aplikasi asisten pribadi yang sederhana, kamu bisa mencoba menginstall AIVC (Alice).

Cyman Mark 2

Sama seperti halnya AIVC, Cyman Mark 2 juga hanya dibekali suatu kemampuan yang sederhana. Aplikasi yang satu ini dapat membantu seseorang untuk dapat mengirimkan SMS, mencari informasi,  alarm, konversi unit, manajemen daftar tugas dan dukungan untuk loT.

Cortana

Pada awalnya, Cortana dibuat oleh Microsoft untuk menyaingi  Siri dan hanya tersedia pada perangkat yang berbasis Windows saja. Namun dengan seiring berjalannya waktu, aplikasi yang satu ini hanya tersedia untuk  perangkat Android dan hadir dengan fitur menarik dengan kemampuan yang dapat disandingkan dengan Siri. Melalui  Cortana, kamu dapat memberikan sebuah perintah untuk melakukan suatu panggilan, membuat catatan, mengirimkan SMS, email dan tracking paket.

Itulah aplikasi asisten pribadi Android yang menarik yang bisa kamu coba. Semoga bermanfaat.

1 komentar

  1. terima kasih
    http://www.google.com/url?sa=t&url=https%3A%2F%2Fsentra.web.id%2F

    BalasHapus